majalahtabligh.com

Rupiah Rp13.575, Menguat Tipis Pagi Ini

PebisnisMuslim.Com, Jakarta - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini dibuka menguat. Rupiah menguat hingga mencapai level Rp13.500 per USD.
Melansir dari Bloomberg Dollar Index, Jakarta, Selasa (3/11/2015), Rupiah pada perdagangan non-delivery Forward (NDF) menguat 94 poin atau 0,69 persen ke level Rp13.575 per USD bila dibandingkan dengan penutupan sebelumnya yang berada di level Rp13.635 per USD.

Rupiah dibuka di level Rp13.635 per USD. Untuk pergerakan harian, Rupiah diperkirakan bergerak di kisaran Rp13.562-Rp13.635 per USD.

Sementara itu, Yahoofinance mencatat, Rupiah juga menguat 89,50 poin atau 0,66 persen ke Rp13.570 per USD. Dalam pergerakan hariannya, Rupiah diperkirakan bergerak di kisaran Rp13.582-Rp13.675 per USD.

Sedangkan kurs tengah Bank Indonesia (BI) mencatat Rupiah di level Rp13.682 per USD. Adapun kurs jual Rp13.750 per USD dan kurs beli Rp13.614 per USD.
Sumber: Okezone

Share on Google Plus

About PebisnisMuslim.com

Pebisnis Muslim News adalah situs informasi bisnis dan ekonomi Islam yang dikelola oleh Pebisnis Muslim Group.

0 komentar:

Posting Komentar