majalahtabligh.com

BI: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Menurun

JAKARTA -- Kontraksi perekonomian global berlanjut, sementara pertumbuhan ekonomi Indonesia diprakirakan menurun. Meskipun, masih ada optimisme akan membaiknya kondisi perekonomian nasional pada separuh kedua tahun ini.

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo menyampaikan, pertumbuhan ekonomi akan turun pada kuartal II dan kembali meningkat di kuartal III dan IV. "BI memperkirakan perekonomian yang menurun pada 2020 akan kembali membaik pada 2021, pada 2020 pada kisaran 0,9-1,9 persen dan 5-6 persen pada 2021," kata Perry dalam rapat dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), kemarin.

Perry menyampaikan, BI terus mencermati perkembangan ekonomi global untuk merumuskan berbagai bauran kebijakan dalam memitigasi risiko dampak Covid-19 terhadap perekonomian domestik. BI juga bersinergi erat mengambil langkah-langkah kebijakan lanjutan yang diperlukan secara terkoordinasi dengan Pemerintah dan KSSK.

BI memproyeksikan pertumbuhan ekonomi global akan berada pada -2,2 persen dan kembali naik di 5,2 persen didorong dampak stimulus kebijakan berbagai negara dan faktor statistik yakni based effect. Kontraksi perekonomian global saat ini terus berlanjut, sementara ketidakpastian pasar keuangan global menurun seiring penyebaran Covid-19 yang melandai.

Pembatasan aktivitas ekonomi sebagai langkah penanganan Covid-19 berisiko menurunkan pertumbuhan ekonomi global 2020 lebih besar dari prakiraan awal. Namun, kontraksi volume perdagangan dunia dan penurunan harga komoditas tidak sedalam prakiraan sebelumnya.

Respons kebijakan dan relaksasi pembatasan kegiatan ekonomi mulai mendorong kegiatan ekonomi di beberapa negara. Seiring dengan itu, risiko ketidakpastian global menurun dan mendorong aliran modal ke negara berkembang serta mengurangi tekanan nilai tukarnya, termasuk Indonesia.

Pada kuartal II 2020, pertumbuhan ekonomi Indonesia diprakirakan menurun meskipun tekanan mulai berkurang. Ekspor menurun sejalan dengan kontraksi perekonomian global. Sementara konsumsi rumah tangga dan investasi menurun sejalan dengan dampak kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). []

Sumber: Republika
Share on Google Plus

About PebisnisMuslim.com

Pebisnis Muslim News adalah situs informasi bisnis dan ekonomi Islam yang dikelola oleh Pebisnis Muslim Group.

0 komentar:

Posting Komentar