JAKARTA -- BTN Syariah meluncurkan kampanye Aisyah, Ayo Investasi Syariah yang mengajak masyarakat untuk memilih produk-produk berdasarkan prinsip syariah. Unit usaha syariah PT Bank Tabungan Negara (Persero) ini menawarkan empat produk unggulan, diantaranya Tabungan Haji Umrah, Tabungan Qurban, KPR Hits, dan Tabungan Emas.
Sekretaris perusahaan BTN, Ari Kurniaman menyampaikan mayoritas target pasar adalah milenial. Dengan produk-produk ini, diharapkan masyarakat usia muda lebih menyadari keunggulan dari produk-produk syariah.
"Misal untuk tabungan haji dan umrah menargetkan milenial yang juga kerja sama dengan program haji muda bersama BPKH," katanya kepada Republika, Jumat (14/8).
Masyarakat dapat memiliki tabungan haji dan umrah melalui BTN Batara Haji & Umroh iB. Produk tabungan untuk merencanakan ibadah haji dan umroh ini menggunakan akad Mudharabah Mutlaqah atau Investasi. Nasabah dan bank bekerja sama antara dua pihak dengan keuntungan dan kerugian dibagi menurut nisbah yang disepakati dimuka.
Produk tabungan ini bebas biaya administrasi, mudah memperoleh nomor porsi ibadah haji, bagi hasil yang kompetitif, imbal hasil dapat autodebet untuk ziswaf, menawarkan paket ibadah umrah dengan harga dan fasilitas terbaik, dan mendapatkan souvenir untuk kelancaran ibadah haji umrah. Minimal setoran BTN Batara Haji & Umroh iB pun terjangkau yakni Rp 100 ribu.
Selain itu, BTN Syariah juga menawarkan produk pendanaan Tabungan BTN Qurban iB untuk merencanakan pembelian dan penyaluran hewan qurban. Produk pendanaan ini memiliki bagi hasil yang menguntungkan dan kompetitif berdasarkan prinsip syariah dengan akad Mudharabah Mutlaqah atau Investasi.
Produk ini mengajak agar ibadah kurban bisa dilakukan dengan menjadi terencana dan mudah. Tabungan ini juga bebas biaya administrasi. Setelah ditunaikan, hewan qurban dapat disalurkan ke tempat yang diinginkan dengan fasilitas qurban delivery. []
Sumber: Republika
0 komentar:
Posting Komentar