majalahtabligh.com

Segera Terbang, Ini Rencana Rute Super Air Jet


JAKARTA -- Maskapai Super Air Jet saat ini sedang mempersiapkan rencana untuk penerbangan perdana melayani penumpang berjadwal. Direktur Utama Super Air Jet Ari Azhari memastikan berbagai hal dan langkah dilakukan agar penerbangan perdana mendatang berjalan sesuai jadwal dan memenuhi aspek standar operasional keselamatan, keamanan, dan kenyamanan perjalanan udara. "Untuk menjawab dan mengakomodir kebutuhan penerbangan bagi para kawula khususnya generasi kekinian terhadap perjalanan udara, Super Air Jet akan memulai layanan ke destinasi super favorit Indonesia," kata Ari dalam pernyataan tertulisnya, Selasa (20/7). Dia menjelaskan, destinasi rute favorit tersebut, yaitu Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Palembang melalui Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, dan Padang melalui Bandar Udara Internasional Minangkabau. Begitu juga dengan Batam melalui Bandar Udara Internasional Hang Nadim (BTH), Medan melalui Bandar Udara Internasional Kualanamu (KNO), dan Pontianak – Bandar Udara Internasional Supadio. "Super Air Jet akan beroperasi dengan frekuensi terbang satu kali setiap hari yang dilayani pergi pulang," ujar Ari. 

Ari menuturkan, pemilihan destinasi super favorit pada tahap perdana tersebut untuk menjangkau wilayah Indonesia bagian barat dengan pilihan jadwal keberangkatan yang. Dia mengatakan, jaringan dan daerah tersebut sudah dikenal dan disukai orang banyak.

 "Terpenting lagi, operasional berjalan berdasarkan ketentuan protokol kesehatan yang ketat," tutur Ari. 

Dia memastikan, fokus utama Super Air Jet menawarkan konsep berbiaya rendah dengan penerbangan langsung antarkota secara point to point di pasar domestik. Ari mengatakan, nantinya juga dapat merambah ke rute-rute internasional.


Sumber : Republika

Share on Google Plus

About PebisnisMuslim.com

Pebisnis Muslim News adalah situs informasi bisnis dan ekonomi Islam yang dikelola oleh Pebisnis Muslim Group.

0 komentar:

Posting Komentar