majalahtabligh.com

Perluas Potensi Layanan Haji dan Umrah, Bank Bjb Syariah Hadir di Kantor Kemenag Jakpus

 


JAKARTA--Pada  hari  Rabu  tanggal  25  Mei  2022  telah  di  laksanakan  Peresmian  Kantor Pelayanan  Terpadu  Satu  Pintu  (PTSP)  Kementerian  Agama  Kota  Jakarta  Pusat.  Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kepala Wilayah Kemenag DKI Jakarta Cecep Khoirul Anwar, Walikota Jakarta Pusat Dhany Sukma, Kepala Kemenag Kota Jakarta Pusat Uang SH MM dan Plt. Direktur Utama Bank Bjb Syariah, Koko T. Rachmadi.

Plt Direktur Utama Koko T. Rachmadi mengatakan melalui penyediaan layanan Bank Bjb Syariah  di  Kantor  PTSP  Kemenag  Kota  Jakarta  Pusat  ini  diharapkan  dapat  memudahkan calon Jemaah Haji untuk melakukan pendaftaran dan pelunasan haji dengan cukup mendatangi satu tempat one stop service.

Bukan hanya itu, Bank Bjb Syariah turut hadir memberikan layanan pembukaan rekening haji dan layanan perbankan secara umum seperti simpanan, tarik tunai, transfer, tagihan listrik, pembelian pulsa dan layanan paymenya point online bank (PPOB). Selain itu, kami juga berharap dapat lebih mendekatkan diri dalam memberikan pelayanan perbankan kepada keluarga besar pegawai di lingkungan Kemenag Kota Jakarta Pusat.

Dalam menjawab tantangan digitalisasi , selain memberikan layanan secara langsung atau offline, bank bjb syariah juga melayani pelayanan secara online, hal ini bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam layanan proses pendaftaran haji.

Saat ini pada Aplikasi Mobile Maslahah Bank Bjb Syariah telah terdapat fitur setoran Awal Biaya Haji atau BIPIH sehingga mengakses dimanapun dan kapapun dengan mudah. Melalui kerja sama ini diharapkan Bank Bjb Syariah terus dapat berkontribusi positif bagi perkembangan ekonomi dan industri berbasis  syariah di wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta dan Banten.


 Sumber: Republika

Share on Google Plus

About PebisnisMuslim.com

Pebisnis Muslim News adalah situs informasi bisnis dan ekonomi Islam yang dikelola oleh Pebisnis Muslim Group.

0 komentar:

Posting Komentar