majalahtabligh.com

Cepat Tanggap, BRI Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Gempa Cianjur

  


CIANJUR--Gempa dengan Magnitudo 5,6 SR mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022). BRI melalui program BRI Peduli-nya bergerak cepat untuk turut menyalurkan bantuan terhadap korban terdampak gempa di Cianjur, Jawa Barat.

Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto mengungkapkan bahwa melalui satuan tanggap bencana BRI beserta Insan BRILiaN (pekerja BRI) bergerak cepat dengan menyalurkan bantuan terhadap masyarakat terdampak, diantaranya adalah dengan menyalurkan makanan siap saji, roti, air mineral, sembako, dan bentuk bantuan tanggap bencana lainnya yang dibutuhkan kepada masyarakat terdampak.

"BRI juga terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait lainnya untuk bersinergi dan menyalurkan bantuan tanggap bencana tahap selanjutnya. Tujuannya tidak lain adalah untuk meringankan masyarakat terdampak dan mempercepat pemulihan pasca bencana," jelasnya.

Untuk mempermudah penyaluran bantuan, BRI juga membentuk posko BRI Peduli. Posko tersebut diharapkan dapat membantu penyaluran bantuan serta menjadi tempat pelayanan bagi warga terdampak gempa di sekitar wilayah Cianjur, Cipanas, Cirancang, dan Sukanagara.

Aestika mengatakan satuan bencana BRI dari pusat serta karyawan BRI di Kabupaten Cianjur dan sekitarnya turut bahu membahu turun ke lokasi untuk membantu warga.

"Pada tahap awal setelah terjadi gempa, BRI bergerak cepat menyalurkan ratusan makanan cepat saji, air mineral dan bantuan tanggap bencana lainnya bagi warga terdampak bencana. Satuan bencana BRI, Tim Elang dan karyawan BRI setempat juga bahu membahu untuk turun langsung memberikan bantuan lainnya di lapangan," katanya.

"Upaya yang kami tempuh ini merupakan bentuk kepedulian dan ketulusan BRI kepada masyarakat untuk dapat segera bangkit dari masa-masa sulit," tegasnya.

Aestika juga menyampaikan bahwa layanan perbankan BRI di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat tetap berjalan normal sehingga masyarakat dapat melakukan transaksi perbankan. "Secara umum layanan perbankan BRI di wilayah Cianjur dan sekitarnya tetap dapat beroperasi secara normal untuk memberikan layanan perbankan kepada masyarakat", jelasnya.

Terdapat 2 Kantor BRI Unit yang rusak karena Gempa yang mengakibatkan kantor tidak bisa beroperasi, khususnya BRI unit Cikaroya dan Cijedil, namun demikian pada kantor BRI yang rusak tersebut disediakan layanan E-Buzz (layanan perbankan di atas kendaraan/ mini mobile branch). Dengan demikian, secara keseluruhan masyarakat tetap dapat menikmati layanan perbankan di BRI Kantor Cabang Cianjur, Kantor Cabang Pembantu (KCP) Cirancang, KCP Sukanagara, KCP Cipanas, mau pun 27 BRI Unit di seluruh wilayah di Cianjur, Jawa Barat.

Selain itu, Untuk memudahkan masyarakat, pihaknya juga menyebut masyarakat juga tetap dapat mengakses layanan keuangan melalui AgenBRILink, digital banking, internet banking, SMS Banking, dan BRImo.


Sumber: Republika 

Share on Google Plus

About PebisnisMuslim.com

Pebisnis Muslim News adalah situs informasi bisnis dan ekonomi Islam yang dikelola oleh Pebisnis Muslim Group.

0 komentar:

Posting Komentar