UMKM merupakan kunci penciptaan sumber ekonomi baru di Indonesia. Potensi UMKM dapat mendukung penyerapan tenaga kerja, khususnya perempuan, meningkatkan potensi budaya dan pariwisata, sekaligus menjaga kelestarian citra budaya daerah.
Untuk itu, pengembangan UMKM membutuhkan komitmen dan dukungan seluruh pihak terkait. Demikian kesimpulan itu mengemuka dalam pembukaan expo “Karya Kreatif Indonesia” (KKI) 2017, hari ini (18/08) di Jakarta. Dalam sambutannya di acara ini Gubernur Bank Indonesia – Agus D.W. Martowardojo menekankan peran penting UMKM bagi perekonomian Indonesia.
“Dengan sumbangan yang besar kepada Produk Domestik Bruto, penyerapan tenaga kerja dan ekspor, UMKM selalu menjadi prioritas bagi berbagai kementerian, lembaga dan pihak-pihak terkait lainnya. UMKM pun dipercaya memiliki ketahanan ekonomi atau resiliensi yang tinggi, sehingga dapat menjadi penopang bagi stabilitas sistem keuangan dan stabilitas perekonomian. Untuk itulah, Bank Indonesia terus mendukung upaya Pemerintah dalam pengembangan UMKM,” demikian ujar Agus.
Untuk itu, pengembangan UMKM membutuhkan komitmen dan dukungan seluruh pihak terkait. Demikian kesimpulan itu mengemuka dalam pembukaan expo “Karya Kreatif Indonesia” (KKI) 2017, hari ini (18/08) di Jakarta. Dalam sambutannya di acara ini Gubernur Bank Indonesia – Agus D.W. Martowardojo menekankan peran penting UMKM bagi perekonomian Indonesia.
“Dengan sumbangan yang besar kepada Produk Domestik Bruto, penyerapan tenaga kerja dan ekspor, UMKM selalu menjadi prioritas bagi berbagai kementerian, lembaga dan pihak-pihak terkait lainnya. UMKM pun dipercaya memiliki ketahanan ekonomi atau resiliensi yang tinggi, sehingga dapat menjadi penopang bagi stabilitas sistem keuangan dan stabilitas perekonomian. Untuk itulah, Bank Indonesia terus mendukung upaya Pemerintah dalam pengembangan UMKM,” demikian ujar Agus.
Menurut Agus, dengan berbagai kegiatan yang bertujuan mendorong dan meningkatkan UMKM, kegiatan ini diharapkan dapat berkontribusi meningkatkan kecintaan masyarakat kepada produk UMKM dalam negeri.
Karya Kreatif Indonesia sendiri merupakan pameran kerajinan UMKM Binaan Bank Indonesia dari berbagai pelosok Indonesia. Pameran diharapkan dapat memperkenalkan masyarakat kepada karya-karya anak bangsa yang memiliki keindahan dan keunikan tersendiri serta memiliki nilai budaya tinggi.
Pada penyelenggaraan Karya Kreatif Indonesia kali ini, diadakan pula kegiatan interaktif dan edukatif untuk masyarakat luas dan UMKM melalui rangkaian workshop, talkshow, klinik UMKM, dan business matching. Acara juga menampilkan peragaan karya UMKM yang berkolaborasi dengan desainer nasional. Salah satunya adalah adibusana kain tenun Sumba produk UMKM binaan Bank Indonesia yang diolah oleh desainer ternama Indonesia Biyan Wanaatmadja. []
Sumber: mySharing
0 komentar:
Posting Komentar